"Kalau boleh ketawa senyumlah juga sebab ketawa bercampur senyum itu memang bahagia."

Rabu, 28 Juli 2010

Berekspresi Melalui Blog

Mengenal Blog


Blog merupakan situs pribadi yang berisi catatan-catatan dari pemiliknya. Catatan tersebut tidak sekedar teks, karena kemungkinan untuk dibubuhi pernak-pernik multimedia seperti gambar dan video. Yang membedakan blog dengan diary konvensional adalah sifatnya yang bisa di akses oleh publik.
Lantas apa bedanya blog dengan website ? Secara teknis tak ada bedanya, karena samasama dibuat melalui kode pemrograman web. Setiap materi internet yang di akses melalui browser boleh dikatakan sebagai website. Blog pun demikian. Perbedaan yang paling dominan adalah dari kontennya. Blog lebih dekat ke persoalan personal, sementara website lainnya lebih menekankan kepentingan penggunaan internet secara umum.
Oleh karena itu, dilihat dari isinya, tak heran jika terdapat perbedaan yang mencolok antara sebuah blog dengan blog lainnya. Ini karena karakter masing-masing orang berbeda. Suatu saat kita bisa menemukan blog yang isinya sangat bermutu, menambah wawasan dan meningkatkan kecerdasan. Tetapi tak kurang blog yang isisnya tak karuan, bahakan hanya mengandalkan copy-paste dari blog milik orang lain.
Seiring perkembangannya, blog di internet semakin bertambah. Jumlahnya sudah mencapai ratusan juta, baik yang aktif maupun yang pasif. Di indonesia pun jumlahnya terus meningkat. Bahkan pada 20 oktober 2007 telah diadakan pesta Blogger 2007 di jakarta yang kemudian oleh beberapa blogger dideklarasikan sebagai Hari Blogger Nasional.
Ciri-ciri Blog
Beberapa ciri dari sebuah blog di Internet antara lain :
• Blog merupakan bagian dari sebuah web, jadi ia emiliki URL, misalnya namablog.blogspot.com
• Sebagian judul blog menggunakan nama pemiliknya
• Terdapat profil pemilik blog
• Setiap tulisan biasanya disimpan dalam sebuah kategori
• Halaman depan sebuah blog diisi oleh tulisan terbaru, diurutkan berdasarkan waktu
• Setiap tulisan bisa diberi komentar oleh pengunjung

Beberapa istilah dalam blog :
• Blogger,pemilik blog atau seseorang yang sering menggunakan layanan blog
• Blogroll,link dari sebuah blog yang merujuk ke blog lainnya
• Blogware,aplikasi program yang digunakan untuk menjalankan sebuah blog
• Comment,komentar,tanggapan seseorang berupa tulisan yang mengomentari suatu tulisan blog
• Comment Spam,komentar palsu yang dikirim secara masal oleh mesin web, isinya berupa iklan yang tidak ada kaitannya dengan sebuah blog
• Tag,label, kata kunci pada suatu tulisan. Misalnya, tulisan berjudul Paris Van Java memiliki tag bandung,jabar dan kota
• Posting,proses pengiriman tulisan ke halaman blog




Sumber : Belajar Mudah Menggunakan Internet, Dadan Sutisna